soal ulangan kelas 4 kurikulum merdeka Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial bab 1 Tumbuhan Sumber Kehidupan di Bumi

 


Assalamualaikum, selamat pagi adik-adik kelas 4 bagaimana kabar hari ini? semoga selalu dalam keadaan sehat. Pada kesempatan kali ini kita akan belajar soal IPAS kelas 4 bab 1 Tumbuhan Sumber Kehidupan di Bumi. Yuk langsung kita kerjakan bersama, tetap teliti dan hati-hati ya.

I. Pilihlah jawaban yang tepat!

1. Bagian dari tubuh tumbuhan yang bertugas sebagai tempat terjadinya proses fotosintesis adalah ....

a. akar

b. batang

c. daun

d. bunga


2. Fungsi akar pada tanaman adalah ....

a. tempat terjadinya proses fotosintesis

b. tempat menghantarkan air dan nutrisi ke seluruh bagian tanaman

c. tempat perkembangbiakan tumbuhan

d. tempat menyerap nutrisi dan air dari dalam tanah


3. Batang berfungsi untuk mengangkut zat hara yang berasal dari ….

a. Akar ke batang 

b. Batang ke daun 

c. Akar ke daun

d. Daun ke akar


4. Akar adalah bagian penting bagi tumbuhan. Ada 2 jenis akar pada tumbuhan yaitu akar serabu dan juga akar ....

a. tunjang

b. tunggang

c. napas

d. gantung


5. Jambu dan juga  mangga adalah tumbuhan yang memiliki akar ….

a. Serabut 

b. Tunggang 

c. Tunggal 

d. Tinggal


6. Berikut ini adalah fungsi akar pada tumbuhan, kecuali ….

a. Menyerap air dan zat hara 

b. Memperkokoh tumbuhan 

c. Menyerap cahaya matahari

d. Tempat terjadinya proses fotosintesis


7. Di bawah ini yang bukan merupakan manfaat tumbuhan bagi manusia adalah ...

a. sebagai sumber bahan pangan

b. sebagai bahan perabot rumah tangga

c. sebagai bahan pembuat obat-obatan

d. dapat dimanfaatkan tenaganya


8. Tumbuhan dapat melakukan perkembangbiakan. Alat perkembangbiakan pada tumbuhan adalah ...

a. akar

b. batang

c. daun

d. bunga


9. Tumbuhan juga memerlukan makanan seperti halnya manusia. cara tumbuhan menghasilkan makanan adalah melalui ....

a. memangsa tumbuhan lain

b. fotosintesis

c. respirasi

d. berpindah tempat


10. Salah satu bahan yang terkandung dalam makanan dan merupakan sumber tenaga adalah ....

a. karbohidrat

b. vitamin

c. mineral

d. klorofil


11. Tumbuhan di darat dan di laut melakukan proses fotosintesis. Hasil dari fotosintesis adalah ....

a. air

b. klorofil

c. oksigen

d. karbondioksida


12. Bagian bunga yang merupakan alat kelamin jantan adalah ….

a. Kepala putik 

b. Bunga 

c. Biji 

d. Benang sari


13. Bagian dari bunga yang sangat indah adalah ….

a. Akar 

b. Tangkai 

c. Kelopak

d. Putik


14. Serbuk yang berasal dari benang sari dan terdapat di bagian kepala sari disebut ....

a. putik

b. benang sari

c. kepala sari

d. serbuk sari


15. Perhatikan gambar berikut!


Pada gambar diatas menunjukkan perkembangbiakan tumbuhan secara buatan yaitu ....

a. stek

b. okulasi

c. cangkok

d. menempel


II. Isilah dengan jawaban yang tepat !

1. Bagian dari tumbuhan yang dimanfaatkan manusia untuk bahan bangunan adalah …

2. Warna hijau pada daun disebabkan karena daun memiliki ....

3. Proses bertemunya serbuk sari dan putik disebut dengan proses ....

4. Berdasarkan letak benang sari dan putik bunga dibedakan menjadi bunga sempurna dan tidak sempurna. Bunga yang benang sari dan putik terpisah dalam bunga yang berbeda disebut ....

5. Apa yang dihasilkan dari proses fotosintesis?

6. Apa yang terjadi jika tidak ada tumbuhan di muka bumi ?

7. Alat kelamin betina pada tumbuhan disebut ....

8. Tempat terjadinya proses fotosintesis pada tumbuhan terdapat pada bagian ....

9. Warna – warni yang terdapat pada mahkota bunga bertujuan untuk  menarik perhatian ....

10. Yang melindungi biji dari pengaruh buruk luar adalah ....


III. Kerjakan dengan tepat!

1. Sebutkan dan jelaskan bagian-bagian dari tumbuhan!

2. Apa perbedaan akar tunggang dan akar serabut?

3. Bagaimana tumbuhan mencari makanan?

4. Jelaskan perbedaan bunga sempurna dan tidak sempurna!

5. Apa peran hewan dalam perkembangbiakan tumbuhan?


Selamat Belajar 


0 Response to "soal ulangan kelas 4 kurikulum merdeka Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial bab 1 Tumbuhan Sumber Kehidupan di Bumi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel