10 Motivasi Bijak Bahasa Jawa Penuh Makna

 


Kata bijak dan penuh makna dapat memberikan motivasi bagi diri kita yang sedang kurang bersemangat. Kata bijak tersebut pastilah memiliki makna yang tentunya dapat kita ambil hikmah serta dapat kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari. Kita dapat mengambil pelajaran hidup dari kata bijak tersebut. Bagi anda yang tinggal di sekitar Jawa Tengah, Yogyakarta, ataupun Jawa Timur pastilah tidak asing dengan kata bijak berbahasa jawa. Berikut akan saya sampaikan 10 kata bijak bahasa jawa penuh makna, mari kita resapi bersama.

1. Narimo ing pandum

maksud dari kalimat tersebut adalah kita harus menerima apa yang sudah diberikan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa dan tetap selalu bersyukur.


2. Adigang, adigung, adiguna

Kita harus menjaga kelakuan atau perbuatan, tidak boleh sombong atas kekuatan, kedudukan maupun latar belakang siapa diri kita. 


3. Manungso mung ngundhuh wohing pakarti

Dalam kehidupan di dunia ini, manusia itu sebenarnya hanya akan memetik dari apa yang telah dilakukannya. Sehingga apabila kita menanam kebaikan maka kebaikanlah yang akan kita petik dan sebaliknya apabila keburukan yang kita tanam maka lambat laun kita juga akan mendapatkan keburukan tersebut.


4. Gusti iku cedhak tanpa senggolan, adoh tanpa wangenan

Sesungguhnya Tuhan itu sangat dekat dengan kita, walaupun kita tidak dapat menyentuh serta kita tidak dapat menjangkau dengan akal.


5. Natas, nitis, netes

Dari Tuhan kita dilahirkan, bersama Tuhan kita hidup, dan pada akhirnya kita akan kembali untuk menghadap Tuhan.


6. Memayu hayuning bawono

Sebagai manusia, kita harus berusaha untuk menjaga keselamatan, kebahagiaan, serta kesejahteraan hidup di dunia.


7. Ojo gumunan, ojo getunan, ojo kagetan, lan ojo aleman

Jangan mudah heran dengan segala sesuatu, jangan mudah menyesal atas sesuatu yang sudah terjadi, jangan mudah terkejut, serta jangan manja. Makna dari ini semua bahwa terhadap segala sesuatu yang ada kita harus berpikir sejenak terhadap apa yang sedang terjadi.


8. Ojo melek barang kang melok, ojo mangro mundhak kendho

Jangan mudah terpesona atau tergiur terhadap barang yang tampak mewah, cantik dan juga indah. Jangan berpikir untuk mendua agar tidak kendor niat dan juga semangat


9. Alon-alon waton kelakon

Kita harus berhati-hati, waspada, serta ulet dalam melakukan suatu hal, tidak boleh ceroboh agar mendapatkan hasil terbaik


10. Kuat dilakoni nek ra kuat ditinggal ngopi

Menghadapi keramaian khalayak di kehidupan dunia, harus menerima dengan kuat dan sabar, santai saja dalam menghadapinya. Hadapi dengan senyuman dan secangkir kopi untuk mendamaikan suasana.


Demikianlah sepuluh motivasi bijak bahasa jawa semoga menjadi penyemangat dan pengingat untuk kita semua. 


4. 

0 Response to "10 Motivasi Bijak Bahasa Jawa Penuh Makna"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel