Bermain sambil belajar di kidzania Jakarta

Setelah menunggu dalam kurun waktu yang tidak begitu cepat, bahkan bisa dikatakan sangat lama karena hitungannya adalah tahun. Akhirnya kesampaian juga untuk bermain di kidzania Jakarta. Kidzania sendiri merupakan suatu wahana yang berada di ruang tertutup yang mana tempat ini menyerupai sebuah kota kecil dengan berbagai fasilitas yang sangat lengkap. Jalan raya, berbagai jenis kendaraan, bangunan serta fasilitas umum dan juga berbagai toko ritel ada di sana. Tentunya dengan ukuran untuk anak-anak. Konsep kidzania sendiri merupakan pusat rekreasi sekaligus belajar yang sangat unik dan tentunya menarik bagi anak-anak ataupun orang tua. Dengan konsep edutainment bagi anak usia 2- 16 tahun. 
Wahana di sini sungguh sangat mengasyikkan buat anak-anak. Mereka bisa bekerja untuk mendapatkan penghasilan dan setelah itu hasilnya bisa digunakan untuk melakukan aktivitas entah itu naik taksi, ke salon atau naik bis kota. Wahana yang sangat menarik perhatian adalah menjadi petugas pemadam kebakaran. Sebelum bertugas terlebih dahulu anak-anak diajak briefing terlebih dahulu. Kemudian anak anak naik mobil pemadam dan menuju lokasi kebakaran. Mereka sangat antusias sekali untuk memadamkan kobaran api di sebuah gedung bertingkat. Setelah memadamkan api para petugas kembali kekantor dan mendapatkan gaji. Uang yang sudah terkumpul kalau tidak digunakan bisa ditabung karena disana juga terdapat bank untuk menyimpan uang. 
Kita tidak perlu takut kelaparan karena di sana banyak sekali outlet makanan dan minuman. Kalau kehabisan uang jangan sekali-sekali ambil uang di atm, karena ternyata atmnya juga berisi uang mainan walaupun secara fisik sama persis dengan atm sebenarnya. Tapi ada kok atm yang sebenarnya kita bisa tanya ke petugas.

Selain bekerja, kita juga bisa bermain peran, devina kemarin bermain drama pinokio lho. Setelah itu juga tampil di studio rtv. Yang paling berkesan ketika berperan sebagai dokter trus menjemput pasien yang kecelakaan di jalan. Eh malah dokternya nangis.....tapi sangat seru. Pokoknya sangat asyik deh di sana. Seharian dari buka sampai tutup tak terasa, mulai dari awal saat berrofesi sebagai pilot pesawat garuda. Di sini kita hanya bisa menunggu di lounge sambil melihat aktivitas mereka di layar monitor. Setelah pesawat berhasil mendarat mereka keluar diantar oleh mbak pramugari.

Tips saat berkunjung ke kidzania :
Sebaiknya ajak anak kalau usia minimal sudah 6 tahun agar bisa menikmati lebih banyak wahana
Harga tiket          : Rp. 50.000 - 275.000/ orang
Dilarang membawa makanan dan  minuman dari luar
Jam operasional  :senin-kamis pukul 09.00 - 14.00
                              week end pukul 09-00 - 14.00 dan 15.00 - 20.00

Lokasi                :  Pacific Place, Jl. Jend. Sudirman No.Kav. 52-53, RT.5/RW.3, Senayan, Kec. Kby.                                Baru, Kota  Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12190

0 Response to "Bermain sambil belajar di kidzania Jakarta"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel