Soal Ulangan Harian Kelas 5 Seni Budaya Bab 2 Mari Berlatih Vokal

 


Assalamualaikum, selamat pagi adik-adik khususnya kelas 5. Pada kesempatan kali ini kita akan belajar  Soal Latihan soal ulangan harian Kelas 5 Kurikulum Merdeka Seni Budaya bab 2 Mari Berlatih Vokal. Yuk kita belajar bersama.

I. Pilihlah jawaban yang tepat.

1. Vokal manusia dihasilkan melalui ....

a. pernapasan dada dan perut manusia

b. lidah dibantu pernapasan manusia

c. pita suara dan proses pernapasan

d. mulut dan tenggorokan manusia


2. Suara sedang perempuan disebut ....

a. mezosopran

b. bariton

c. sopran

d. bas


3. Kekuatan manusia untuk mencapai nada-nada yang berbeda disebut ....

a. amplitudo

b. ambitus

c. range

d. oktaf


4. Jenis alat musik yang sumber bunyinya berasal dari dawai disebut ....

a. elektrofon

b. kordofon

c. aerofon

d. idiofon


5. Contoh alat musik yang suaranya berasal dari embusan atau getaran udara adalah ....

a. harmonika, seruling

b. kastanyet, simbal

c. ketipung, tamborin

d. gitar, kecapi


6. Yang merupakan suara laki-laki dewasa dibawah ini adalah ....

a. sopran

b. mezosopran

c. alto

d. bas


7. Suara yang dihasilkan oleh manusia, melalui getaran pita suara dengan bantuan proses pernapasan disebut ....

a. vokal

b. nada

c. dinamika

d. range


8. Meningkatkan kelancaran pengucapan vokal termasuk latihan ....

a. artikulasi

b. intonasi

c. vibrasi

d. vokal


9. Berdasarkan sumber bunyinya siter termasuk kelompok alat musik ....

a. idiofon

b. aerofon

c. kordofon

d. membranofon


10. Berdasrkan cara memainkannya, gitar termasuk kelompok alat musik ....

a. tiup

b. pukul

c. petik

d. gesek


II. Kerjakan soal berikut dengan tepat.

1. Tuliskan lima alat musik yang termasuk membranofon !

2. Apa  manfaat teknik vibrasi dalam bernyanyi !

3. Jelaskan tentang jenis suara sopran !

4. Sebutkan 5 alat musik tiup yang kamu ketahui !

5. Apa yang kamu ketahui tentang alat musik kordofon jelaskan !


Selamat Belajar

0 Response to "Soal Ulangan Harian Kelas 5 Seni Budaya Bab 2 Mari Berlatih Vokal"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel